Presentation Workshop 2018: Master Your Presentation Stage

Presentation Workshop 2018 yang Berlangsung di RS 1 DTMI

Sabtu (5/5), telah berlangsung Presentation Workshop yang dilaksanakan oleh Departemen Pengembangan Wawasan dan Keilmuan (PWK) HMTI bertempat di Ruang Sidang 1 Departemen Teknik Mesin dan Industri (DTMI) UGM. Presentation Workshop yang diselenggarakan setiap dua tahun sekali ini kini mengusung tema “Master Your Presentation Stage” dengan tiga orang pembicara dan seorang moderator yang tidak perlu diragukan lagi pengalamannya.

Ketiga pembicara tersebut yaitu Aditya Hermawan yang kini menjabat sebagai National Key Account Manager PT Nestle Indonesia, Naraya Ahmad Dharmika sebagai penerima gelar Best Idea & Best Speaker in Global Ideapreneur Week 2017 yang diselenggarakan di Malaysia, dan Irvandias Sanjaya sebagai peserta Academic Fellows Social Entrepreneurship Program of Young South East Asian Leaders Initiative (YSEALI), Arizona State University, USA 2018. Selain ketiga pembicara, acara ini juga turut mengundang seorang moderator yaitu Angel Livia sebagai Indonesian Delegate in Youth Model ASEAN Conference 2017.

Ketua Panitia Presentation Workshop 2018, Mirfan Mikra berucap, “Presentation Workshop tahun ini mengusung tema Master Your Presentation Stage, dimana diharapkan kita para peserta dapat benar-benar menguasai PowerPoint (PPT) yang kita buat dan dapat menyampaikannya dengan baik dan benar.” Selain itu, Mirfan Mikra juga mengungkapkan bahwa saat kita mempresentasikan suatu hal nantinya kita tidak hanya mengandalkan materi dari PPT saja, tetapi kita juga harus memperhatikan sikap kita saat menyampaikan materi tersebut agar materi tersampaikan dengan baik dan benar.

Presentation Workshop ini terbagi menjadi beberapa sesi. Pada sesi pertama yaitu sesi dari ketiga pembicara untuk menyampaikan materinya. Materi ini pun dibagi lagi menjadi tiga sesi, yaitu technical, manner, dan practical. Setelah penyampaian materi, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Tidak hanya itu, pada acara ini uga terdapat sesi case study dimana para peserta dibagi menjadi beberapa kelompok yang nantinya setiap peserta akan mempresentasikan tentang case study tiap kelompoknya. Dari sesi case study inilah para peserta diharapkan dapat langsung menerapkan ilmu yang telah didapatkan dari ketiga pembicara.

“Keren banget insight yang diberikan oleh teman-teman pembicara. Kebetulan juga sudah kenal dua dari tiga pembicaranya, tapi tadi sempet kaget juga ada beberapa fakta baru dari mereka. Terus juga case study nya simple tapi kompleks, nah ini terbukti saat teman-teman tim presentasi. Selain itu, ngerasa  fun bisa dikritik oleh tiga pembicara inspiratif. Hope to see PW 2019! Look forward to,” ungkap Rama, salah satu peserta Presentation Workshop 2018.

Skip to toolbar